Sabtu, 28 April 2012

Google Drive Bisa Simpan Data Hingga 100GB?



CALIFORNIA - Google Drive telah resmi hadir yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan file dengan basis komputasi awan atau cloud dengan batasan kapasitas sebesar 5GB. Namun, rumor yang beredar menyebutkan Google Drive bisa menyimpan data hingga 100GB.

Kabar ini muncul dari situs I4u yang mengungkap layanan Google Drive bisa mencapai hingga 100GB. "Konsumen akan mendapatkan media penyimpanan 5GB secara gratis dengan Google Drive. Berbagai versi kapasitas penyimpanan akan keluar hingga sekira 100GB yang tersedia dengan biaya bulanan," tulis salah seorang sumber dari Reuters, Rabu (25/4/2012).

Ini menandakan pengguna yang memiliki kocek saku lebih, diberikan kesempatan untuk bisa mendapatkan storage data yang yang lebih besar dengan berbayar. Bila pengguna menggunakan layanan gratis, hanya memperoleh kuota maksimal hingga 5GB.

Google Drive menyediakan layanan bagi pengguna untuk bisa menyimpan data dengan basis cloud. Google mengembangkan layanan tersebut yang berfungsi sebagai wadah untuk menaruh data pribadi seperti musik, foto, dokumen serta konten lainnya pada remote internet servers.

Pengguna bisa mengakses data yang disimpannnya itu dengan berbagai macam perangkat, seperti smartphone, tablet serta komputer desktop. Selain itu, Google juga memungkinkan berbagai aplikasi Android bisa digunakan di dalam Google Drive.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

tyak ☺ Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting